Minggu, 19 April 2020

First impression upacara saat menjadi mahasisa


HAI ! Selamat datang kembali di blog aku, Dian Safitri . Pada kesempatan kali aku ingin update tentang pengalaman upacara pertamaku sebagai mahasiswi  farmasi dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional. PLEASE ENJOY !!!

   12 November 2019 adalah upacara pertama kali yang aku lakukan sejak aku menjadi seorang mahasiswa dan memakai jas almameter kebanggan dari kampus ku. Tepat pada tanggal itu diperingati Hari Kesehatan Nasionak ke-55 tahun. Pada upacara tersebut diikuti oleh beberapa mahasiswa dengan jurusan kesehatan, dan juga beliau-beliau yang sudah ahli dalam kesehatan dan tak kalah menyenangkannya pembina upacaranya adalah Bapak Gubernur Jawa Tengah yaitu Ganjar Pranowo. Upacara yang saat itu mengangkat tema “Generasi Sehat, Indonesia Unggul” memiliki suatu pesan sebagai pengingat bahwa derajat-derejat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya akan terwujud apabila semua komponen bangsa ikut berperan dalam upaya kesehatan, serta mengkampanyekan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS).  Dengan mengusung semangat untuk merangkul masyarakat, mitra, organisasi, dan tokoh masyarakat diharapkan semakin menyadarkan semua lini bangsa akan pentingnya pembangunan kesehatan, dan diharapkan juga melakukan suatu inovasi di bidang kesehatan yang bertujuan untuk melakukan efisiensi tindakan-tindakan yang mahal dengan terobosan terbaru dengan strategi pembangunan kesehatan melalui penguatan akses pelayanan kesehatan dan peyediaan biaya melalui JKN, Germas, Indonesia Sehat, PIS-PK, dan Nusantara Sehat. Namun diharapkan agar semua warga Indonesia untuk selalu senantiasa sehat dengan menerapkan  hidup sehat dengan makan-makanan yang bergizi seimbang, melakukan olahraga, dan hidup bersih dengan cara mencuci tangan yang benar setelah memegang benda-benda mati dan melakukan sesuatu karena lebih baik mencegah daripada mengobati karena kesehatan sangat mahal harganya. 


   Berada diantara orang-orang hebat akan mejadi kita hebat juga, aku sangat senang mengikuti upacara pada hari itu selain menambah semangat ku sebagai mahasiswa farmasi di sana juga kita dapat berkenalan dengan teman-teman dari kampus lain serta kita mendapat hadiah hehe. Mungkin cukup sekian dulu update tentang kegiatanku menjadi mahasiswa farmasi . Aku harap kalian suka dengan pengalamanku ini . SUKSES dan TERIMA KASIH untuk kalian semua :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar